Perbedaan Inovatif dan Kreatif, Ini Penjelasan Mudahnya
Bagaimana perbedaan inovatif dan kreatif masih banyak yang belum mengetahui baik di kalangan pebisnis ataupun bidang lainnya. Inovatif penting dimiliki terutama oleh para pelaku bisnis dengan persaingan saat ini. Mampu menghadirkan produk atau ide kreatif sehingga menghasilkan sebuah inovasi baru.
Memiliki kemampuan untuk menghasilkan produk yang kreatif serta inovatif tentu menjadi keinginan semua orang. Apalagi persaingan bisnis di zaman sekarang membuat kamu perlu memiliki kedua hal tersebut. Bukan hanya untuk bisa bertahan di dunia bisnis, juga mampu terus berkembang dan menjadi yang terdepan.
Namun, sebelum kamu mencoba berbagai ide kreatif juga inovatif dalam bidang yang kini tengah ditekuni, perlu memahaminya terlebih dahulu. Bukan hanya harus mengetahui perbedaan inovatif dan kreatif, juga jenis serta keuntungannya. Kamu akan menemukan penjelasan lengkapnya dalam bahasan kali ini.
Mengenal Perbedaan Inovatif dan Kreatif
Kata dan arti inovatif serta kreatif seringkali masih membingungkan dan dianggap sama karena mengacu pada sebuah ide baru. Apalagi bagi kamu yang merupakan pekerja atau pebisnis tentunya memerlukan sebuah ide kreatif dan inovatif untuk mencapai kesuksesan. Oleh karena itu perlu mengetahui apa saja perbedaan inovatif dan kreatif, penjelasan, hingga jenis-jenisnya.
Mengenal Apa Itu Kreatif
Kreatif merupakan sebuah kemampuan berpikir atau bagaimana menggunakan imajinasi alias ide orisinal untuk beberapa hal. Seperti memecahkan masalah, berpikir, membuat, hingga menciptakan sesuatu yang baru dan belum terpikir oleh orang lain. Hasilnya nanti bisa berupa produk baru, ide, atau bentuk jasa lainnya yang akan mendorong kesuksesan.
Orang kreatif akan mampu memecahkan masalah ataupun tantangan yang dihadapi dengan menghasilkan ide serta solusi baru. Tentunya ide-ide yang muncul akan unik dan merupakan hal baru yang belum pernah dilakukan atau dipikirkan sebelumnya. Dengan ide kreatif, kamu akan mampu menciptakan dan memandang dunia dengan cara baru.
Untuk menjadi seorang yang memiliki kreativitas, imajinasi sangat diperlukan karena merupakan faktor utamanya. Dengan imajinasi yang baik, kamu bisa menghadirkan banyak hal baru yang bisa mengubah dunia. Dan semua itu karena potensi pikiran atau kreativitas yang dimiliki.
Kreativitas bukan sebuah keturunan atau yang bisa kamu dapatkan secara genetik, akan tetapi sebuah hasil yang dikembangkan. Dengan terus belajar dan mengembangkan potensi yang ada, kamu bisa menghasilkan sebuah kreativitas. Tidak ada nilai subjektif untuk sebuah kreativitas, kecuali kamu bisa mewujudkan imajinasi menjadi nyata.
Tak ada batasan, semua orang bisa menjadi kreatif dengan menggunakan imajinasinya untuk menghasilkan ide baru. Dari imajinasi pula kini banyak penemuan-penemuan di berbagai bidang termasuk teknologi modern. Banyak teknologi canggih saat ini yang awalnya merupakan imajinasi, kemudian diwujudkan menjadi nyata.
Mengenal Apa Itu Inovatif
Inovatif atau inovasi adalah sebuah proses dalam melakukan sesuatu dengan cara yang berbeda atau baru. Proses tersebut akan memberikan nilai tambah ataupun direplika serta dinikmati oleh pihak lain. Inovasi juga merupakan sebuah usaha atau upaya untuk dapat memperkenalkan suatu perubahan pada sistem yang ada.
Sebuah inovasi bisa muncul dari ide-ide kreatif baik untuk menghasilkan produk baru, meningkatkan yang telah ada. Dalam sebuah bisnis atau bidang produksi, inovasi juga bisa berupa metode baru ataupun bagaimana memecahkan masalah yang ada. Bukan hanya itu saja, inovasi bisa juga sebuah cara untuk dapat memuaskan konsumen.
Inovasi dan kreativitas haruslah bekerja secara bersamaan agar dapat menghasilkan ide-ide unik dan orisinal. Apalagi dalam sebuah perusahaan, menggunakan inovasi dalam berbagi sumber daya agar dapat menemukan solusi pada masalah yang ada. Bukan hanya untuk menemukan solusi juga bisa untuk meningkatkan laba usaha.
Dengan menerapkan ide-ide kreatif yang muncul, dapat membawa perubahan dan dampak yang nyata. Hasil akhir dari sebuah inovasi atau adalah lahirnya produk atau sesuatu yang dapat dipasarkan termasuk dengan jenis jasa. Bukan itu saja juga diperlukan dalam sebuah perusahaan atau bisnis agar dapat memecahkan masalah hingga muncul proses baru.
Meskipun terdapat perbedaan inovatif dan kreatif, akan tetapi akan dapat membuat konsumen atau pihak lain merasa lebih nyaman. Dengan kata lain, inovasi atau inovatif adalah sebuah hasil dari penerapan ide-ide yang muncul. Ide yang pada awalnya berasal dari sebuah imajinasi untuk hal yang lebih baik.
Perbedaan Inovatif dan Kreatif
Pada penjelasan di atas, kamu sudah mulai bisa mengetahui apa itu inovasi atau inovatif serta kreatif yang menghasilkan ide-ide baru. Kedua hal tersebut akan bekerja sama secara berkaitan sehingga menghasilkan produk, produk, hingga metode baru. Dengan tujuan untuk peningkatan produk yang ada ataupun meningkatkan laba usaha, akan tetapi terdapat perbedaan inovatif dan kreatif.
Agar kamu tak bingung dan lebih mudah mengerti, berikut ini perbedaan inovatif dan kreatif yang terletak pada wujudnya. Kamu bisa lebih mudah membedakan inovatif dan kreatif dari wujudnya yaitu pada kemampuan serta proses. Kreatif merupakan sebuah kemampuan untuk dapat menciptakan suatu hal yang berbeda dan belum pernah ada sebelumnya.
Sedangkan inovatif adalah sebuah proses dari penerapan ide kreatif, sehingga memiliki nilai lebih pada pihak lain. Potensi seseorang bisa keluar dengan kreativitas yang dimilikinya, meskipun tak terlihat. Kreativitas juga belum tentu bisa terukur dan tak harus dengan menghasilkan sesuatu yang baru.
Berbeda dengan inovatif yang bisa diukur, seperti menghasilkan solusi dari masalah yang tengah dihadapi. Bisa juga berupa terobosan pada sistem yang telah ada saat ini dan dalam kondisi stabil. Dengan kata lain, inovatif adalah sebuah wujud nyata dari kreativitas sehingga memunculkan ide yang cemerlang.
Namun, sebuah ide cemerlang tak akan dikatakan sebagai inovatif bila tak kamu wujudkan secara nyata. Tentunya untuk mewujudkan sebuah ide kreatif dan inovatif, kamu perlu beberapa hal untuk mendukungnya. Kamu akan perlu melakukan brainstorming bersama semua tim atau rekan kerja.
Beberapa ide dan gagasan dari anggota tim yang ada akan dapat memunculkan inspirasi baru yang kreatif serta inovatif. Dengan ide kreatif dan inovatif, bukan hanya bisa memecahkan masalah yang ada juga menghasilkan produk bernilai lebih. Dengan menggabungkan ide kreatif dan inovasi, maka hasilnya akan lebih mudah terukur.
Jenis Inovatif dan Kreatif
Selain kamu memahami apa, juga perbedaan inovatif dan kreatif, kini saatnya mengetahui jenis-jenisnya. Terdapat empat jenis dari kreativitas juga inovasi dalam bidang usaha, yaitu:
- Product Creation, adalah sebuah kreativitas yang akan menghasilkan produk baru dan juga berbeda dari yang telah ada.
- Process Creation, merupakan kreativitas untuk melakukan sebuah proses secara berbeda dari yang sebelumnya.
- Marketing Creation, kreativitas untuk memasarkan produk yang ada secara berkala.
- Management Creation, merupakan kreativitas dalam mengelola sumber daya yang ada dengan cara yang berbeda.
Pentingnya Penerapan Selain Perbedaan Inovasi dan Kreatif dalam Bisnis
Bagi pelaku bisnis ataupun pekerja, penting mengetahui apa saja efek dari penerapan selain perbedaan inovatif dan kreatif. Hal tersebut akan sangat berpengaruh pada perkembangan serta tumbuh kembang bisnis tersebut. Berikut ini beberapa efek dari penggunaan kreativitas dan inovasi pada sebuah bisnis.
- Mampu membuat sebuah ciri khusus atau unik dari sebuah bisnis di pasaran.
- Bisa menjadi pembeda bisnis yang satu dengan yang lainnya.
- Akan mampu membuat brand image bisnis tersebut karena memiliki nilai unik di mata para konsumennya.
Itulah beberapa penjelasan yang akan membuat kamu lebih mudah memahami akan perbedaan inovatif dan kreatif. Kamu juga bisa lebih mengenal dan mengetahui jenis serta manfaat atau keuntungan dari penggunaan inovasi dan kreativitas dalam sebuah bisnis. (*)