Lemari Buku dan Silica Gel Bantu Buku Lebih Awet

Lemari buku mungkin menjadi salah satu furniture yang sering sobat temukan baik di kantor, rumah, hingga perpustakaan. Sesuai namanya, fungsi utama dari lemari buku adalah untuk menyimpan dan mengorganisir buku agar lebih mudah ditemukan.

Namun, fungsi lemari buku sebenarnya lebih dari sekedar tempat menyimpan buku. Bahkan dengan penataan yang sesuai, lemari buku pun mampu menciptakan dekorasi ruangan yang rapi.

Untuk Apa Kita Menggunakan Lemari Buku? 

lemari buku


Untuk itu, berikut adalah beberapa alasan yang harus sobat ketahui untuk apa kita menggunakan lemari buku.

1. Melindungi Buku dari Debu dan Kotoran

Seperti yang sobat tahu, debu serta kotoran dapat merusak kertas dan tinta pada buku, terlebih jika dibiarkan terlalu lama.

Lemari buku, terutama yang dilengkapi dengan pintu kaca, membantu mencegah debu menempel pada buku dan membuatnya tetap bersih.

2. Meminimalisir Resiko Kelembaban Udara yang Dapat Merusak Buku

Kelembaban yang tinggi dapat menyebabkan buku menjadi berjamur atau lengket. Lemari buku yang terbuat dari bahan yang kuat dan kokoh dapat membantu mengatur kelembaban di sekitar buku, sehingga meminimalkan risiko kerusakan.

3. Menghindari Buku dari Paparan Sinar Matahari Langsung

Tak hanya kelembaban, buku juga tidak boleh terkena paparan langsung sinar matahari secara terus menerus. Sinar matahari langsung dapat membuat warna pada sampul dan halaman buku memudar.

Menyimpan buku di dalam lemari buku dapat melindunginya dari paparan sinar matahari yang berlebihan.

4. Memudahkan Organisir dan Pencarian Buku

Alasan lain untuk apa kita menggunakan lemari buku adalah sebagai upaya mempermudah organisir dan pencarian buku.

Dengan lemari buku, sobat dapat mengatur buku berdasarkan genre, penulis, atau subjek dan sebagainya. Ini menghemat waktu dan membuat proses pencarian menjadi lebih efisien.

5. Mempercantik Ruangan

Seperti yang kami jelaskan di atas, saat ini lemari buku tidak hanya berfungsi sebagai tempat menyimpan buku namun juga dekorasi pada ruangan.

Dalam hal ini, sobat dapat memilih bentuk lemari buku yang sesuai dengan tipe ruangan. Selain itu, lemari buku yang tertata dengan baik juga dapat menambah keindahan dan sentuhan dekoratif pada ruangan.

6. Alternatif Menyimpan Barang Koleksi

Tak hanya berfungsi untuk menyimpan buku, sobat juga dapat memanfaatkan lemari buku untuk menyimpan barang-barang koleksi seperti patung dan mainan kecil, hingga foto-foto keluarga.

Jadi selain dapat melindungi buku dari kerusakan, lemari buku pun memiliki berbagai fungsi lain penunjang kebersihan dan keindahan ruangan. Itulah beberapa alasan untuk apa kita menggunakan lemari buku.

Apakah Silica Gel Bisa untuk Buku? 

Silica Gel


Bagi sobat pecinta dan kolektor buku, menjaga buku agar tetap terawat dan awet menjadi hal penting yang harus diperhatikan. Salah satu cara yang cukup banyak digunakan untuk merawat buku adalah dengan menggunakan silica gel.

Pertanyaannya, apakah silica gel bisa untuk buku? Benarkah silica gel mampu melindungi buku dari kerusakan? Lalu bagaimana cara menggunakan silica gel untuk buku? Beberapa pertanyaan inilah yang akan kami bahas pada kesempatan kali ini.

Secara umum, silica gel merupakan bahan penyerap kelembaban yang sangat berguna untuk berbagai keperluan, termasuk menjaga buku. Silica gel bekerja dengan cara menyerap kelembaban di udara, sehingga dapat membantu mencegah kerusakan pada buku yang disebabkan oleh jamur, lumut, dan noda.

Manfaat inilah yang kemudian membuat silica gel belakangan cukup banyak digunakan sebagai bahan untuk merawat buku koleksi.

Berikut adalah beberapa manfaat silica gel untuk buku yang harus sobat ketahui.

1. Mencegah Kerusakan Akibat Jamur

Salah satu masalah yang sering dihadapi oleh kolektor buku adalah serangan jamur pada kertas buku akibat kelembaban tempat penyimpanan.

Kelembaban tinggi dapat menyebabkan pertumbuhan jamur pada buku, yang dapat merusak kertas dan lem. Dalam hal ini, silica gel dapat membantu mencegah pertumbuhan jamur dengan menyerap kelembaban di udara.

2. Mencegah Munculnya Noda dan Bercak pada Kertas

Kelembaban juga dapat menyebabkan noda pada buku, terutama pada buku yang terbuat dari kertas berkualitas rendah. Silica gel dapat mencegah munculnya noda serta bercak-bercak pada kertas dengan menyerap kelembaban sebelum dapat meresap ke dalam kertas.

3. Menghilangkan Bau Tak Sedap pada Buku

Masih berkaitan dengan masalah kelembaban tempat penyimpanan, silica gel juga dapat membantu menghilangkan bau tak sedap pada kertas buku.

Umumnya bau yang muncul pada buku disebabkan oleh jamur sehingga buku memiliki bau yang apek atau bau jamur.

Cara Penggunaan Silica Gel untuk Buku

literasi baca


Setelah sobat mengetahui apakah silica gel bisa untuk buku, berikut adalah metode dan cara penggunaan silica gel untuk buku.

Pertama, letakkan silica gel di rak buku. Dalam hal ini, sobat hanya perlu menempatkan beberapa kantong silica gel di rak buku sobat untuk membantu menyerap kelembaban di udara.

Kedua, letakkan silica gel di sela-sela kertas buku. Apabila sobat memiliki buku yang rentan terhadap kerusakan yang timbul karena jamur, coba letakkan beberapa kantong silica gel kecil di dalam buku.

Kedua cara tersebut dapat membantu sobat untuk merawat dan menjaga buku agar awet. Sobat bisa mengetahui tip lainnya tentang menjaga buku di Mengapa Buku Tidak Boleh Disimpan Bertumpuk?

Demikian penjelasan mengenai apakah silica gel bisa untuk buku atau tidak. Semoga informasi yang kami sajikan di atas bermanfaat, ya!
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url